![]() |
CARA KIRIM EMAIL YAHOO |
Assalamu’alaikum
Kali ini saya akan
membawakan artikel sederhana mengenai yahoo dan bagaimana cara mudahnya bila
anda ingin mengirim email ke teman anda, rekan kerja maupun keluarga anda yang
dimana anda sudah tidak sempat lagi untuk bertemu dengan anda di karenakan
perbedaan jarak dan waktu maupun sibuknya anda melakukan aktifitas lainnya. Tentu hal ini akan sangat mengganggu anda
dalam menyelesaikan suatu tugas yang anda miliki, untuk itulah kali ini saya
membawakan artikel berjudul Cara Kirim
Email Yahoo. Dalam atikel ini saya akan memaparkan tahapan-tahapan untuk
mengirim email dengan penjelasan yang mudah di mengerti dan pastinya semoga
anda cepat paham dan mengerti dan dapat dengan mudah mengerjakan tugas-tugas
anda yang lain. Semoga artikel ini bermanfaat buat anda, mungkin langsuung saja
kit ke TKP untuk melihat bagaimana sebenarnya cara mengirim email di yahoo.
Hal yang harus anda
lakukan adalah sebagai berikut :
1.
Silahkan anda terlebih dahulu untuk
masuk akun yahoo anda dengan meng klik menu yang bertuliskan Mail yang berada di pojok kiri dan
kanan atas browser anda untuk lebih jelasnya silahkan lihat contoh gambar,
jikalau anda ingin mengirim email namun anda terkendala belum memiliki akun
email yahoo dan tidak tahu bagaimana sih sebenarnya cara mudahnya untuk
mendaftar yahoo mail silahkan anda baca juga artikel berikut Cara Daftar Yahoo Mail Terbaru dan
bilamana anda masih kesulitan setelah mendaftar email dan tidak tahu cara masuk
akun email yahoo anda silahkan dibaca juga Cara
Sign In Yahoo anda akan sangat mudah memahami artikel tersebut dikarenakan
telah di jelaskan dengan gamblang cara-cara untuk mendaftar yahoo dan cara
untuk masuk ke email yahoo beserta penjelasan gambar sebagai contoh acuan anda.
2.
Nah jika anda telah melewati tahap
pertama tadi, silahkan anda selanjutnya untuk mengklik tulisan yang bertuliskan
Tulis, lihat contoh gambar agar
lebih jelasnya.
3.
Anda telah masuk kedalam tampilan untuk
mengirim pesan, silahkan anda tuliskan alamat email tujuan anda atau alamat
yang akan anda kirim file anda atau berkas lainnya ke dalam tampilan yang
bertuliskan Ke (isi dengan alamat
email tujuan) CC/BCC, lalu anda
masukkan judul percakapan ataupun judul berkas yang akan anda kirim persis
dibawah alamat tujuan, pada halaman ini anda bisa saja mengosongkannya namun
untuk lebih memudahkan rekan anda mengetahui dan itu adalah pesan email dari
anda, sebaiknya anda mengisinya sesuai apa yang akan anda kirim. Setelah semua
nya telah anda rasa beres cukup anda pilih tombol Kirim. Silahkan anda lihat contoh gambar.
4.
Untuk memastikan bahwa email yang telah
anda kirim betul terkirim atau gagal, silahkan anda cek di Email Keluar, seperti contoh berikut.
5.
Anda dapat melihat berkas maupun file
yang telah anda kirim, jika file anda terkirim maka tulisannya akan tetap
seperti apa yang anda lakukan sebelumnya, jikalau pesan yang anda kirim gagal
maka akan muncul seperti pemberitahuan dari email anda berupa tulisan berbahasa
inggris. Hal seperti demikian dapat terjadi dikarenakan kemungkinan email yang
anda masukkan salah salah.
Itu tadi seputar
artikel Cara Kirim Email Yahoo,
semoga artikel ini mampu memberikan
manfaat pemahaman terhadap anda yang masih belum paham dan mengerti cara
mengirim email di yahoo. Bila ada yang masih belum pahami dari artikel ini
silahkan berkomentar.
0 komentar:
Post a Comment
Diharap untuk berkomentar menggunakan kata-kata yang sopan dan tidak menyinggung SARA dsb...